Aplikasi Pengelolaan Data Dan Distribusi Barang Pada PT Telkom Akses Berbasis Web Menggunakan Metode Prototype
Keywords:
Kata Kunci 1 ; Pengelolaan Barang, Kata Kunci 2 : Distribusi Barang, Kata Kunci 3; PT Telkom Akses, Kata Kunci 4; Metode Prototype, Kata Kunci 5; Aplikasi Berbasis WebAbstract
Dalam era digital saat ini, pengelolaan operasional yang kompleks menjadi
tantangan signifikan bagi banyak perusahaan, termasuk PT Telkom Akses
Palembang. Perusahaan ini berfokus pada distribusi jaringan internet, tetapi
masih menggunakan pencatatan manual melalui form fisik, yang memakan
waktu lama dan meningkatkan risiko kesalahan manusia (human error).
Kurangnya sistem yang terintegrasi membuat proses distribusi barang, yang
melibatkan lebih dari 100 unit per bulan, menjadi tidak efektif dan rentan
terhadap gangguan. Hal ini mengakibatkan keterlambatan, inkonsistensi
data, serta kurangnya transparansi dalam manajemen distribusi. Penelitian
ini bertujuan untuk mmembangun sebuah aplikasi berbasis web yang dapat
membantu pengelolaan data dan distribusi barang secara lebih efektif dan
efisien. Metode pengembangan yang digunakan adalah metode prototype,
yang melibatkan tiga tahap penting: mendengarkan pelanggan, membangun
serta memperbaiki market, dan melakukan uji coba dengan pelanggan. Hasil
penelitian ini berupa aplikasi pengelolaan data dan distribusi barang.

