CheckMate Aplikasi Pendetesi Wajah Untuk Absensi Berbasis Mobile Dengan Penerapan Machine Learning Dan Cloud Computing
Keywords:
Absensi Otomatis; Pengenalan Wajah; Machine Learning; Cloud Computing; Aplikasi Mobile; TensorFlow; Kotlin;Abstract
Permasalahan pencatatan kehadiran siswa secara manual masih umum terjadi di banyak institusi pendidikan. Proses ini memerlukan waktu, rentan kesalahan, dan menyulitkan pengumpulan data kehadiran yang akurat serta real-time. Untuk mengatasi hal tersebut, dikembangkan sebuah aplikasi mobile bernama CheckMate yang memanfaatkan teknologi pengenalan wajah guna mencatat absensi siswa secara otomatis. Penelitian ini menawarkan solusi berupa sistem absensi berbasis mobile yang terintegrasi dengan teknologi pengenalan wajah dan deteksi atribut seperti dasi serta ekspresi wajah siswa untuk mendukung penilaian karakter. Kontribusi utama dari penelitian ini adalah terciptanya sebuah aplikasi yang tidak hanya mencatat kehadiran siswa secara otomatis, tetapi juga memberikan informasi mengenai atribut dan kondisi emosional siswa dalam satu sistem terpadu. Metode yang digunakan mencakup pengembangan tiga model klasifikasi berbasis Convolutional Neural Network menggunakan TensorFlow, pemanfaatan layanan Google Cloud untuk pengelolaan backend, basis data, dan penyimpanan model, serta implementasi antarmuka mobile menggunakan Kotlin di Android Studio. Hasil menunjukkan bahwa model deteksi wajah, ekspresi, dan atribut memiliki akurasi tinggi dengan nilai validasi di atas 85%. Aplikasi berhasil dijalankan pada dua peran pengguna yaitu guru dan siswa, dengan antarmuka yang responsif dan mampu menampilkan hasil prediksi secara real-time. Data absensi tersimpan aman dan dapat diakses melalui layanan cloud, memberikan kemudahan bagi sekolah dalam monitoring kehadiran siswa. Kesimpulannya, aplikasi CheckMate telah berhasil menjadi solusi digital yang efisien dan akurat dalam proses absensi serta mendukung terciptanya lingkungan belajar yang modern dan adaptif.

