Penerapan Kerangka Kerja Zachman untuk Merancang Sistem Informasi Monitoring Produksi

Authors

  • Sholihah Widiati AMIK Cipta Darma Surakarta
  • Handoko AMIK Cipta Darma Surakarta
  • Mulyadi AMIK Cipta Darma Surakarta

Keywords:

Sistem informasi, produksi, Zachman

Abstract

Bagian produksi dalam suatu perusahaan pangan merupakan suatu hal yang penting. Pengelolaan sumber daya produksi pun tidak dapat dipandang sebelah mata karena produksi menjadi salah satu penentuan kesuksesan perusahaan. Ichi Chocolate merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dalam bidang pangan yang sangat mengutamakan kualitas produknya. Monitoring produksi pun dilakukan agar proses produksi berjalan dengan baik. Sistem informasi monitoring produksi akan sangat membantu manajemen dalam mengelola dan monitoring produksi cokelat. Pembuatan rancangan sistem informasi monitoring produksi ini sesuai dengan analisis PIECES dan kerangka kerja Zachman. Analisis PIECES menghasilkan kelebihan dan kekurangan sistem lama yang dapat digunakan sebagai referensi pengambilan keputusan perancangan sistem informasi monitoring produksi. Kerangka kerja Zachman digunakan sebagai acuan dalam perancangan sistem informasi. Rancangan sistem yang dihasilkan dari kerangka kerja Zachman akan menjadi sistem informasi yang menjadi salah satu senjata strategis perusahaan. User sistem informasi monitoring produksi antara lain manajer produksi, admin produksi dan customer service.
Kata kunci – Sistem informasi, produksi, Zachman

References

[1] Jogiyanto, 2005, Sistem Informasi Strategik Untuk Keunggulan Kompetitif, Andi, Yogyakarta.
[2] Surendro, Kridanto, 2009, Pengembangan Rencana Induk Sistem Informasi, Informatika, Bandung.
[3] Tarmuji, A, Hastiany, 2013, Pembuatan Enterprise Architecture Dengan Menggunakan Kerangka Kerja Zachman (Studi Kasus: Pimpinan Pusat Muhammadiyah),
Jurnal Informatika Vo. 7, No. 1
[4] Putra, A.S, Febriani, O.M, 2013, Sistem Informasi Monitoring Inventori Barang Pada Balai Riset Standardisasi Industri, Jurnal Informatika, Vol. 13, No. 1
[5] Fatta, H.A, 2007, Analisis & Perancangan Sistem Informasi, Andi, Yogyakarta.
[6] Falahah, Dewi Rosmala, 2010, Penerapan Framework Zachman Pada Arsitektur Pengelolaan Data Operasional (Studi Kasus SBU Aircraft Service, PT. Dirgantara
Indonesia), SNATI ISSN : 1907-5022

Downloads