Pengukuran Tingkat Kepuasan Pengguna Terhadap Penerapan Aplikasi Polisiku di Kota Palembang
Keywords:
Kepuasan Pengguna, ISO 9126, Efektivitas dan efisiensi
Abstract
Aplikasi Polisiku merupakan aplikasi berbasis mobile yang dibuat Polri sebagai manifestasi pelayanan lebih mudah kepada masyarakat aplikasiku memiliki situs website resmi dengan alamat ...... sebagai sarana informasi pelayanan untuk masyarakat khususnya masyarakat Palembang. Pada penelitian ini peneliti melakukan pengukuran aplikasi polisiku dengan menggunakan kuesioner sebagai alat ukur. Pada tahun 2017 telah diimplementasikan aplikasi polisku belum pernah dilakukan pengukuran sebelumnya. Pada penelitian ini variable yang digunakan terdiri dari Task Effectiveness, Error Frequency, Task Completion, Compliance, Resource Utilization, dan User Satisfaction menggunakan variabel efektivitas dan berdasarkan ISO 9126. Jumlah sample dari penelitian ini sebanyak 100 responden yang terdiri dari masyrakat. teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner yang disebarkan secara langsung ke responden. Hasil dari penelitian ini pada variabel Compliance mendapatkan nilai tertinggi sebesar 84,50% yang artinya menu layanan aplikasi Polisiku mudah dipahami sesuai dengan harapan pengguna pada tampilan aplikasi yang menarik dan informasi yang disajikan mudah dimengerti khususnya oleh masyarakat umum pengguna aplikasi Polisiku. Sedangkan pada variabel Error Frequency mendapatkan nilai terendah sebesar 74,50% yang artinya bahwa untuk saat ini aplikasi Polisiku masih ada menu yang tidak memberikan respon dan ada menu yang kosong.
Published
2022-07-15
How to Cite
Yunifa, W., Setiawan, E., & Hartati, E. (2022). Pengukuran Tingkat Kepuasan Pengguna Terhadap Penerapan Aplikasi Polisiku di Kota Palembang. Teknomatika, 12(01), 81-92. Retrieved from http://ojs.palcomtech.ac.id/index.php/teknomatika/article/view/566
Section
Articles